Aloe Vera

Hello readers
Gimana kabarnya?? balik lagi bertemu sama mimin yang satu ini :D
kali ini mimin mau berbagi tentang tanaman kesukaan mimin
kalian pasti tidak asing dengan tanaman yang satu ini??

Yups, tanaman Lidah Buaya atau yang sering kita kenal dengan nama kerennya Aloe Vera. Lidah buaya mengandung berbagai macam senyawa biologis aktif, seperti mannans asetat, polymannans, antrakuinon, berbagai lektin dan zat saponin dan senyawa antrakuinon. Senyawa antrakuinon yang terdapat pada lidah buaya merupakan zat yang dapat menangkal bakteri.


Tanaman yang  bernaman latin Aloe barbadensis Milleer. Lidah Buaya Ciri-cirinya biasa hidup di tempat yang memiliki suhu panas atau baiasa di tanam di dalam pot ataupun di pekarang rumah untuk dijadikan tanaman hias. Daunnya agak runcing berupa taji, tidak tipis, getas, pinggirnya bergerigi/ berduri kecil, permukaannya berbintik-bintik, panjangnya mencapai 15-36 cm, lebar 2-6 cm, bunga bertangkai yang panjangnya mencapai 60-90 cm, bunga berwarna kuning kemerahan ( jingga ), Banyak di Afrika sisi Utara, Hindia Barat.
Menurut hasil penelitian, tanaman ini kaya dapat kandungan zat-zat layaknya enzim, asam amino, mineral, vit., polisakarida dan komponen lain yang amat berguna untuk kesehatan.
Disamping itu, menurut Wahyono E dan Kusnandar ( 2002 ), lidah buaya bermanfaat sbg anti inflamasi, anti jamur, anti bakteri dan menolong sistem pergantian sel. Di samping turunkan kandungan gula dlm darah untuk pasien diabetes, mengontrol tekanan darah, merangsang kekebalan tubuh pada serangan penyakit kanker, dan bisa dipakai sbg nutrisi pendukung penyakit kanker, pasien HIV/AIDS.
Lidah buaya di kenal sebagai tumbuhan yang kaya akan kandungan vitaminya (kecuali vitamin D). Berdasarkan hal tersebut lidah buaya bisa di manfaatkan untuk menyembuhkan penyakit, misalnya saja untuk Obat cacing, Penyembuh Luka bakar, Obat Bisul, Luka bernanah, Amandel, Sakit mata, Keseleo dan, Kosmetik, serta Jerawa.
cuma ini yang bisa aku share, semoga bermanfaat :)
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS

0 Response to "Aloe Vera"

Post a Comment

Free Website TemplatesFreethemes4all.comFree CSS TemplatesFree Joomla TemplatesFree Blogger TemplatesFree Wordpress ThemesFree Wordpress Themes TemplatesFree CSS Templates dreamweaverSEO Design